MANOKWARI — Saat ini telah hadir bengkel yang bisa menjawab kebutuhan para pemilik dan pengendara yang mengalami kerusakan mobil di Manokwari dan sekitarnya. Jaya Indah Bengkel Injeksi dan Diesel yang beralamat di Jalan Jogjakarta, Kelurahan Manokwari Timur bisa menjadi pilihan dan solusi terbaik kendaraan bermotor khususnya mobil.
Pasalnya, pemilik dan pengendara mobil tak repot-repot untuk ‘menderek’ mobilnya ke bengkel lagi. Pengendara dan pemilik mobil bisa langsung menghubungi Jaya Indah Bengkel Injeksi dan Diesel dan dalam waktu singkat dan cepat, para mekanik tiba di lokasi kerusakan serta langsung memperbaikinya.
Tentunya, para mekanik telah dilengkapi dengan berbagai peralatan penunjang yang bisa mendeteksi kerusakan. Bahkan, mobil yang mesinnya mati total (matot) ataupun tak bisa dihidupkan selama dua tahun.
General Manager Jaya Indah Bengkel Injeksi dan Diesel, Reyhan mengatakan, pihaknya adalah bengkel online keliling yang menangani mobil injeksi dan diesel di Manokwari.
“Jadi kalau ada mobil yang mogok di kantor, rumah, mall, jalan dan di mana saja serta bingung mau kemana, kami siap membantu. Tentunya, kami dilengkapi dengan alat scaner, komputer dan OBD, sehingga kerusakan apapun mobil tersebut kami bisa diagnosa secara detail dan pemilik mobil bisa tahu,” kata Reyhan, Senin (26/4/21).
Sekadar diketahui, Jaya Indah Bengkel Injeksi & Diesel beralamat di Jl Jogjakarta, RT 02/RW 05, Kelurahan Manokwari Timur, Distrik Manokwari Timur, Kabupaten Manokwari, Papua Barat. Nomor kontak yang bisa dihubungi 0852-3899-7799 dan email: bengkelmobiljayaindah@gmail.com. (xlo)