RADARPAPUA.ID – Presiden Belarus Alexander Lukashenko mengatakan bahwa pasukan negaranya saat ini tidak mengambil bagian dalam invasi Rusia ke Ukraina.
Melansir Al Jazeera, ia dengan tegas juga menyebut bahwa negaranya juga tidak akan berpartisipasi dalam serangan di masa depan.
Sebagai sekutu dekat Moskow, Lukashenko mengatakan dirinya sudah menghubungi Presiden Rusia Vladimir Putin. Belum diketahui apa pembahasan keduanya.
Diketahui, Rusia telah menggunakan wilayah Belarus untuk melakukan invasi ke Ukraina. (tkg)